MU YANG KU RINDU
disetiap nafas yang ku hirup
denting genta itu tetap terngiang dari dalam hati
menyanyikan nyanyian puja dan doa
penuh cinta, penuh rasa
disetiap detak nadi ku dekap
syair cinta mulai tertulis dalam kalbu
menyiratkan kerinduan bhakta
penuh cinta, penuh rasa
perjamuan ini telah menuntun jiwaku
melabuhkan rindu menderu
yang membeku batu
bertahun-tahun yang berlalu
Denpasar, 23 November 1993
(c) Karmapuja Sairamadipta
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment